Tuesday 31 May 2016

7 Bisnis Sampingan Untuk Pelajar


Selamat siang semua … Kali ini saya akan memposting tentang bisnis sampingan yang bisa dilakukan oleh pelajar atau pun mahasiswa. Mungkin sekarang yang membaca postingan ini adalah anda yang sedang mencari bisnis sampingan agar bisa nabung atau buat jajan sendiri. Tentu ada kepuasan sendiri jika bisa membeli sesuatu atau mendapat uang dari jerih payah sendiri.
Di zaman yang sudah modern ini anda yang sebagai pelajar atau mahasiswa tak perlu lagi takut gak bisa bekerja. Karena usaha sampingan ini bisa anda kerjakan sambil belajar atau mengerjakan tugas. Oke .. langsung saja akan saya tunjukkan beberapa bisnis yang bisa anda coba.

1.    JUAL PULSA
Bagi anda seorang pelajar/mahasiswa, bisnis jual pulsa adalah bisnis yang paling mudah buat kalian jalankan. Untuk coba-coba anda cukup modal 100.000 s/d 200.000 baru setelah banyak pelanggan yang tahu, anda bisa menambah modal anda. Berikut ini ada perhitungan matematis tentang bisnis jual pulsa.
Modal : Rp100.000
Kita asumsikan bahwa yang membeli pulsa sebanyak 5.000 semua
Saldo yang diperlukan 5.000  5.500
Jadi dengan modal Rp100.000 anda dapat melakukan isi ulang pulsa 5.000 sebanyak 18 kali karena tarif saldo adalah 5.500. Anda dapat menjualnya Rp7.000
7.000 – 5.500 = 1.500 (ini adalah untung yang ada dapat)
1.500 x 18 = 27.000 (ini adalah untung yang anda dapat jika modal anda 100.000)
Lumayan kan? Hanya dengan Rp100.000 anda bisa mendapat Rp27.000 . Bisa menambah tabungan kalian.

2.    BUKA JASA PENGETIKAN DAN PERCETAKAN
Bagi anda yang punya laptop atau komputer dan printer. Tidak ada salahnya mencoba bisnis ini. Apalagi kalau lokasi kalian berada pada area strategis atau dekat dengan sekolahan, bisnis ini akan menjadi ladang rezeki bagi kalian. Untuk usaha pengetikan kalian tak perlu modal hanya cukup punya komputer atau laptop saja. Sedangkan untuk usaha percetakan, anda perlu membeli kertas dan juga tinta. Tentu anda harus memperhitungkan modal yang anda keluarkan dengan untung yang anda dapatkan.

3.    DROPSHIPPER/RESELLER
Untuk bisnis ini, anda diharuskan berpikir lebih keras lagi. Mengapa? Karena bisnis ini agak rumit. Anda harus menguasai promosi, kerja sama, dan melayani konsumen dengan baik, serta anda harus bisa gerak cepat. Sebelumnya saya mau menjelaskan dulu apa itu dropshipper/reseller.
Dropshipper adalah menjual produk orang lain kepada pelanggan anda dengan nama anda. Sehingga anda tak perlu modal. Modal anda hanya pintar berpromosi
Contoh : Anda bekerja sama dengan Toko A . Kemudian ada orang X yang beli barang Toko A lewat anda. Maka barang akan dikirim atas nama Anda bukan nama toko A
Reseller adalah menjual produk orang lain kepada pelanggan anda dengan nama toko tempat barang yang anda promosikan.
Contoh : Anda bekerja sama dengan Toko A . Kemudian ada orang X yang beli barang Toko A lewat anda. Maka barang akan dikirim atas nama toko A bukan nama anda.
Bisnis ini cukup menjanjikan namun anda perlu rekening bank untuk segala bentuk kepentingan transfer. Bisnis ini tidak membutuhkan modal bahkan anda bisa mengatur sendiri keuntungan yang akan anda dapatkan.

4.    MEMBUKA TOKO ONLINE
Bagi kalian pelajar atau mahasiswa yang mengenal seluk beluk blogging atau programming tidak ada salahnya kalian membuka toko online dengan bekerja sama dengan toko lain. Anda bisa menjadikan toko online anda sebagai pasar. Sehingga setiap ada transaksi pembelian lewat toko online anda, maka anda akan mendapat untung sesuai perjanjian anda dengan toko lain yang telah bekerja sama dengan anda.

5.    MEMBUKA JASA LAUNDRY
Mungkin bisnis jasa laundry ini identik dengan pekerjaan mencuci. Namun tidak ada salahnya untuk mencoba. Bisnis ini hanya membutuhkan keterampilan mencuci dan menyetrika. Jika anda berniat membuka jasa laundry kerjakanlah dengan teliti, agar pelanggan anda tidak kecewa. Bisnis ini di pasaran biasanya tarifnya Rp3.000/kg . Cukup menguntungkan kan?

6.    MEMBUKA JASA CUCI MOTOR
Sama halnya dengan jasa laundry. Bisnis ini hanya membutuhkan keterampilan mencuci. Untuk bisnis ini anda dapat memasang tarif Rp5.000 atau lebih per motor tergantung harga di pasaran.

7.    MEMBUKA LES TAMBAHAN
Bisnis ini cocok bagi anda yang mempunyai prestasi bagus. Anda bisa mendirikan les-lesan bagi pelajar yang berada dibwah anda, misalnya anda saat ini SMA maka anda membuka les bagi siswa SMP atau SD. Jika anda berniat bisnis ini, utamakanlah pendidikan yang anda ajarkan. Karena selain mencari untung anda juga mendapat tugas untuk mencerdaskan siswa yang anda bimbing.

Mungkin untuk postingan kali ini saya cukupkan sekian. Pada inti nya bisnis itu harus anda jalani dengan niat, komitmen, jujur, dan layani pelanggan dengan sepenuh hati. Sekian postingan kali ini. Bisnis lain akan saya post dalam waktu dekat. Jangan lupa untuk tinggalkan jejak ya dengan berkomentar dengan baik. Okey?? Terima Kasih

0 comments:

Post a Comment

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com